Sosialisasi Satgas Kesetiakawanan Sosial Desa berjalan lancar

No Comments


Komite kesetiakawanan sosial nasional (KSN) bersama dinas sosial kabupaten Muara Enim melakukan sosialisasi kepada peserta satgas kesetiakawanan desa. acara sosialisasi tersebut dilaksanakan hari selasa, 4 Juli 2017 di aula kantor camat Gelumbang.
Peserta acara tersebut meliputi dari 3 kecamatan yang berada di dapil 3 kabupaten Muara Enim, kecamatan tersebut yakni Gelumbang, Sungai Rotan dan Kelekar. sebanyak 300 satgas kesetiakawan hadir dari tiap masing-masing desa tersebut. setiap desa mewakilkan 5 peserta beserta kepala desanya.

Acara tersebut di buka langsung oleh Camat Gelumbang AM Musadeq Sai Sohar S.Ip, M.Si selaku tuan rumah kegiatan pada pukul 10.00 Wib.

Acara tersebut dihadiri juga oleh ketua komite kesetiakawan nasional (KSN) kabupaten Muara Enim, H.Taufik Rahman SH, Camat Kelekar Fikri Hidayat S.Ip, M.SI, kepala Dinas Sosial Kabupaten Muara Enim Drs HM Teguh Jaya MM, Seketaris Dinas Sosial H.Restu Joni Karla S.Sos. Msi. dan berserta rombongan dari kabupaten Muara Enim.

"Satgas terbentuk tanpa paksaan, kita bekerja sukarela, nantinya dalam bekerja kepala desa harus bisa bekerjasama dengan para satgas dalam membantu masalah-masalah sosial yang ada di desanya masing-masing". ungkap ketua Komite Kesetiakawanan Nasional, H.Taufik Rahman SH.

Setelah paparan dari beberapa narasumber acara tersebut berakhir pukul 12.30Wib di akhiri dengan jamuan santap siang yang disediakan oleh pihak panitia penyelenggara.

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home
  • 0Blogger
  • Facebook
  • Disqus

Leave your comment

Post a Comment

comments powered by Disqus